Disukai Anak Raffi Ahmad, Debbie Laurencia Sukses Membuat Sleepwear 'Bebeboo Story'

- Senin, 22 Mei 2023 | 09:30 WIB

Dnewsstar.com-Di pasaran tidak banyak koleksi sleepwear yang enak dipakai serta punya motif ekslusif. Menjawab kebutuhan tersebut, Debbie Laurencia, membuat koleksi luxury sleepwear dengan brand 'Bebeboo Story'

Debbie mempersiapkan lahirnya Bebeboo Story, dimulai dengan tahapan Research and Development (R&D) selama enam bulan. Ia juga mengajak kerja sama, sahabatnya, Crista priscilla sebagai ilustrator.

Dilaunching sejak Juni 2020, Bebeboo Story menghadirkan koleksi sleep wear bagi family, yang bisa dipakai mulai dari bayi hingga dewasa bahkan mereka yang berusia lanjut.

Koleksinya pun beragam mulai setelan piyama, sleeve top, pants yang didominasi warna warna pastel, seperti rosebloom, midnight grey, oatmilk, denim. Lalu juga ada selimut, sarung bantal hingga bantal bayi yang sangat lentur.

"Saya dan partner saya itu sangat suka story telling. Kami suka segala sesuatu yang membawa kami ke alam fantasi yang indah. Itu kami jadi kekuatan sekaligus keunikan produk ini. Sudah ada sekitar 20 ilustrasi yang kami buat. Yang best seller itu secret garden, neverland juga Merry&Bright," terang Debbie Laurencia kepada mediadi kawasan Jakarta Selatan, Sabtu (20/5/2023).


Jebolan UK Petra Surabaya ini menambahkan,  jika desain motif bisa custum sesuai selera customer. Selain itu mulai box, kartu juga di desain ekslusif dan sangat personal. Jika sebagai hadiah, customer bisa menuliskan pesan khusus yang akan ditulis tangan sendiri oleh Debbie.

Wanita yang lahir pada 3 November ini pun memastikan semua material yang dipakai dikoleksi Bebeboo Story, nyaman dan aman bagi kulit bahkan yang sangat sensitif sekalipun.

"Kami menggunakan material tencel dengan teknologi dari Swiss. Material tencel itu bagus karena organik aman buat kulit sensitif. Menyerap keringat, anti bakterial dan lembut. Semua material itu diproduksi di Indonesia," tambah Stephen Wongso, yang merupakan suami Debbie dan dikenal sebagai sosok dibalik Wonghang Tailor.


Sedangkan soal harga menurut ibu dari Leon,  berusia 4 tahun ini, sangat terjangkau. Untuk desain dan material yang sangat spesial tersebut bisa dibeli mulai harga 199 ribu rupiah.

Bahkan kalangan sebriti juga menyukai koleksinya. Seperti Rafathar dan Rayyanza atau Cipung, anak Raffi Ahmad dan Nagita. Bahkan Rafathar selalu membawa bantal koleksi Bebeboo Story kemanapun ia pergi.

"Ini saya mau ngirimin mereka lagi. Sepertinya koleksi piyama mereka sudah usang tapi masih tetap dipakai karena senyaman dan sesuka itu mereka," tutup Debbie sambil tersenyum. (***)

Editor: Anwar Dnews Star

Tags

Terkini

Spesifikasi Dan Harga Samsung Galaxy A54 5G

Rabu, 31 Mei 2023 | 22:05 WIB

Spesifikasi Dan Harga POCO F5

Rabu, 31 Mei 2023 | 22:05 WIB

Spesifikasi Dan harga POCO X3 Pro

Rabu, 31 Mei 2023 | 21:05 WIB

Harga Dan Spesifikasi Vivo V27e

Rabu, 31 Mei 2023 | 20:05 WIB

Harga Dan Spesifikasi Samsung Galaxy A72

Rabu, 31 Mei 2023 | 18:05 WIB

Spesifikasi Dan Harga POCO M3

Rabu, 31 Mei 2023 | 09:05 WIB

Terpopuler

X